JAKARTA-Sejumlah barang bukti disita penyidik Polda Metro Jaya saat penggeledahan di dua rumah milik Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri. Kedua rumah itu berlokasi di Perum Gardenia Villa Galaxy, Bekasi, Jawa Barat dan rumah di Jalan Kertanegara No 46 Jakarta Selatan.
Barang bukti yang disita berupa, dokumen elektronik dan dokumen lainnya yang akan dijadikan dasar penyidikan agar membuat terang benderang kasus tersebut. “Ada beberapa barang bukti yang kita lakukan penyitaan di-spot penggeledahan rumah Kertanegara No.46,” ujar Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jumat (27/10/2023).
Menurut Ade Safri, sejauh ini cuma di rumah Kertanegara penyidik menyita barang bukti kasus tersebut. Sedangkan untuk rumah Firli di Perum Gardenia Villa Galaxy A2 No.60 Bekasi Kota, Kombes Ade Safri tidak merinci apakah ada barang bukti yang disita ataubtidak.
Kombes Ade pun tidak bersedia menyebutkan secara deteil barang bukti apa saja yang disita penyidik di dua rumah Firli Bahuri. “Upaya yang dilakukan penyidik gabungan Ditreskrimsus Polda Metro Jaya bersama dengan Dittipikor Bareskrim Polri untuk mencari dan mengumpulkan barang bukti,” ujar Ade Safri.
Bukti tersebut diharapkan bisa membuat kasus dugaan pemerasan dan gratifikasi pimpinan KPK akan menjadi terang untuk menemukan dan menetapkan tersangkanya.
Barang bukti hasil penggeledahan di rumah Firli lanjut Ade Safri sudah dikonsolidasikan penyidik Kamis malam. “Agenda hari ini penyidik masih melakukan pemeriksaan terhadap beberapa saksi,” tuturnya.
Sebagaiman diketahui, penyidik Polda Metro Jaya melakukan penggeledahan di dua lokasi untuk memcari barang bukti kasus dugaan pemerasan mantan Mentan Syahrul Yasin Limpo kini ditangani Polda Metro Jaya. Kasus dugaan perasan yang diduga melibat pimpinan KPK.
Informasi yang beredar menyatakan, Firli Bahuri diaebut sebut pernah bertemu dengan mantan Mentan Syahrul Yasin Limpo di rumah Kertanegara. Keduanya juga pernah bertemu di lapangan bulutangkis di Mangga Besar, Jakarta Barat.
Dalam pemeriksaan di Bareskrim Polri, Ketua KPK Firli Bahuri mengakui pernah bertemu dengan Syahrul Yasin Limpo di lapangan bulutangkis kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat. Namun pertemuan itu, kata Firli bukan hanya mereka berdua, melainkan ada pihak lain ikut dalam pertemuan tersebut.(tra/tom)