LPSK Angkat Bicara Ikhwal Kematian Walpri Kapolda Kaltara

Wednesday, 27 September 2023 - 14:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Ilustrasi : Antara

Foto Ilustrasi : Antara

JAKARTA–Kematian Brigadir Setya Herlambang anggota pengawal pribadi (walpri) Kapolda Kapolda Kalimantan Utara (Kaltara) Irjen Daniel Adityajaya masih menjadi pembicaraan banyak pihak. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sudah perintahkan usut tuntas kasus tersebut.

Kabid Humas Polda Kaltara menyatakan, Brigadir Herlambang tewas akibat tertembak saat sedang membersihkan senjata. Hasil otopsi menyebutkan, Brigadir Herlambang tewas akibat dada kiri ditembus peluru hingga kebelakang.

Banyak pihak mendesak kasus tewasnya Brigadir Herlambang harus diusut tuntas dan transparan. Korban ditemukan tewas bersimbah darah di dalam kamar rumah dinas Kapolda Kaltara pada Jumat (22/9/2023).

Sementara itu, Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) siap memberikan perlindungan bagi saksi atau siapa pun yang memiliki informasi yang valid terkait kematian Brigadir Herlambang.

Wakil Ketua LPSK, Maneger Nasution menyatakan, lembaganya siap memberikan perlindungan bagi siapa pun yang memiliki keterangan dan informasi ihwal kasus tewasnya Herlambang yang masih misteri itu. “LPSK menjamin kerahasiaan dan keamanan semua pihak yang memilki informasi tekait kasus itu,” kata Maneger Nasution,” Rabu (27/9/2023).

Pihak LPSK menyambut baik perintah Kapolri Listyo Sigit untuk mengungkap kasus tewasnya Brigadir Hetlambang secara terang benderang. “Kami menyambut baik perintah Kapolri atas kasus itu, apalagi jika melibatkan lembaga-lembaga pengawas seperti Kompolnas dan pihak-pihak lain yang diyakini independensinya,” ujar Maneger.

Mayat korban telah diserahkan ke keluarga dan telah dimakamkan di Desa Sumber Agung RT01/RW04, Kecamatan Weleri, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah pada Sabtu 23 September 2023.

Ketua IPW Sugeng Teguh Santoso menyatakan kasus meninggalnya SH bukan dilatarbelakangi kelalaian. Sugeng meyakini SH kehilangan nyawa karena tindakannya sendiri.
“Diduga kuat menjadi korban tindakan bunuh diri. IPW dapat informasi tembakan tersebut diarahkan langsung ke dada kiri dengan senjata tersebut menggunakan satu peluru,” kata Sugeng kepada Republika, Ahad (24/9/2023).

Sugeng tak sepakat kalau kasus ini disebut kelalaian SH. Sugeng lantas meminta polisi menginvestigasi alasan yang menyebabkan SH bunuh diri.

“Bukan kelalaian. Karena itu mengapa Brigpol SH bunuh diri harus didalami. Tindakan bunuh diri ini harus diteliti latar belakangnya. Kenapa bunuh diri?” kata Sugeng.

Sugeng mendorong Polri sebaiknya mengambil pelajaran dari kasus ini. Sugeng meminta internal Polri memperhatikan tingkat stres dan masalah yang dialami anggota polisi. Sehingga mereka tak perlu bunuh diri atas masalah-masalah itu.

“Agar ke depan menjadi pertimbangan pimpinan Polri problematik-problematik yang dialami oleh anggota Polri jangan sampai bunuh diri,” ujar Sugeng.

Sugeng juga merasa kasus SH merupakan pukulan bagi korps Bhayangkara agar lebih serius berbenah. “Karena ini kerugian buat institusi Polri,” katanya. (tom/tra)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kapolri Pimpin Upacara Sertijab Pati dan Pamen Polri
Gelorakan Semangat “Jaga Jakarta”, Kapolda Minta Personil Bhabinkamtibmas Jadi Sahabat Warga
Terima Audiensi Pengurus PWI Pusat, Kapolri: Pers Mitra Strategis Polri, Sinergi Akan Terus Dikuatkan
Gelar Silaturahmi Dengan Insan Pers, Kapolda: Hubungan Dengan Wartawan Bukan Sekadar Berbagi Berita
DE JURE Soroti Penundaan Eksekusi Silfester: Abuse of Power dan Absennya Pengawasan
Gebrakan Humanis Kapolda Metro, Setelah Membentuk Ojol Kamtibmas, Giliran Pedagang Kopi Keliling Diajak Jaga Jakarta
Ini Tuduhan Serius ! Tangani Kasus Pengeroyokan, IPW Sebut Polres Depok Hianati Peraturan Kapolri
Dilantik Jadi Ketua Umum PBVSI Provinsi, Kapolda Kalteng: Ini Amanah Sekaligus Kebanggaan

Berita Terkait

Friday, 17 October 2025 - 15:56 WIB

Densus 88 AT Polri Ajak Sisiwi Madrasah Gelar Bootcamp Genpeace

Thursday, 16 October 2025 - 19:10 WIB

ITW Desak Pemerintah Siapkan ‘‘Panggung Demokrasi’’

Wednesday, 8 October 2025 - 17:23 WIB

Meriahkan HUT TNI ke-80, Polres Depok Jajaran Bersama Kodim 0508 Depok Dendangkan “Selamat Ulang Tahun”-nya Jamrud

Monday, 6 October 2025 - 15:01 WIB

Sukseskan Program “Jaga Jakarta”, Kapolres Depok Ajak Tokoh Masyarakat Ikut Amankan Kota

Wednesday, 1 October 2025 - 13:34 WIB

Menyusuri Jalan Sudirman Tanpa Pengawal, ICPW Sebut Sikap “Agak Laen” Kapolda Metro Irjen Asep Layak Ditauladani

Monday, 22 September 2025 - 16:00 WIB

Jurnalis Diusir Saat Meliput HUT Polantas ke-70, Ketua JMP Protes

Sunday, 14 September 2025 - 20:53 WIB

Catatan Kritis SETARA Institute: Akselerasi Transformasi Polri, Tuntaskan Reformasi TNI

Wednesday, 10 September 2025 - 14:53 WIB

Bandar Narkoba Diskotik “The Escape Hawai” Tak Tersentuh

Berita Terbaru

SERTIJAB: Upacara serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat tinggi (Pati) dan menengah (Pamen) Polri di Rupattama Mabes Polri, Jakarta, Rabu (29/10/2025). 
(Humas Polri)

Kabar

Kapolri Pimpin Upacara Sertijab Pati dan Pamen Polri

Wednesday, 29 Oct 2025 - 22:49 WIB

Stop Narkoba

Tren Narkoba Baru Ketamine-Etomidate, Kapolri: Akan Ada Terobosan Hukum

Wednesday, 29 Oct 2025 - 17:26 WIB

Stop Narkoba

Presiden Pimpin Pemusnahan Barang Bukti 214,84 Ton Narkoba

Wednesday, 29 Oct 2025 - 15:27 WIB