Wakapolri ‘Pulang Kampung’, Salurkan 5000 Paket Sembako di Medan

Friday, 22 September 2023 - 17:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto menyerahlan bantuan paket sembako di Medan, Kamis (22/9/2023)

Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto menyerahlan bantuan paket sembako di Medan, Kamis (22/9/2023)

JAKARTA–Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Pol Agus Andrianto  menggelar Bakti Sosial Polri Presisi Untuk Negeri di Gedung Serbaguna Universitas Negeri Medan (Unimed), Kamis (21/9/2023).

Dalam kegiatan itu, orang nomor dua di jajaran kepolisian ini membagikan 5.000 paket sembako kepada Komunitas Becak Bermotor, HBB (Horas Bangso Batak), Pemuda Merga Silima (PMS), Penggali Kubur, Bilal Mayit, Pendawa Kota Medan, Pujakesuma, Komunitas Indonesia Tionghoa (KITA) dan lainnya.

“Acara ini merupakan pertemuan yang tertunda. Saya sudah lama berniat datang ke Medan menyapa warga Sumut. Ini kampung saya. Saya pertama bertugas sebagai Kapolsek Sumbul, Kab. Dairi lalu Kapolsek Parapat. Kemudian, Kapolsek Percut Seituan,” ujar Wakapolri Komjen Agus.

Dikatakan Agus, dirinya juga pernah menjabat Kasat Reserse Polresta Medan (Sekarang Polrestabes Medan), Direktur Reskrimum Polda Sumut, Wapolda Sumut dan Kapolda Sumut. “Pengabdian saya di Sumut selama 12 tahun. Ini menjadi pengabdian terlama selama bertugas sebagai anggota Polri,” ujarnya.

Selain alasan menjenguk ‘kampung halaman’, dikatakan Agus Adrianto, kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan ini sebagai sarana cooling system menjelang kontestasi politik pada tahun 2024.

“Kontestasi politik yang tahapan-tahapannya sudah dilaksanakan saat ini, berpotensi untuk meningkatkan suhu kamtibmas. Untuk itu, salah satu upaya yang dilakukan Polri untuk mendinginkan situasi adalah menggelar bakti sosial untuk masyarakat,” pungkasnya

Hadir dalam  bakti sosial itu, Kapolda Sumut Irjen Agung Setya Imam Effendi, Pj Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Mayjen TNI (Purn) Hassanudin, Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI M Hasan, Wali Kota Medan Bobby Afif Nasution, para pejabat serta tokoh agama dan tokoh masyarakat. (tom/tra)

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kapolda Ajak Potmas Jadikan Jakarta Rumah Besar Yang Damai Penuh Cinta
KPAI Apresiasi Langkah Luar Biasa Polri Ungkap Rekrutmen Anak oleh Jaringan Terorisme
Hindari Multitafsir Putusan MK, Polri Akan Lakukan Koordinasi Lintas Lembaga
Tindaklanjuti Putusan MK Soal Jabatan Sipil, Polri Bentuk Tim Pokja
Pakar Hukum: Penugasan Anggota Polri di Luar Institusi Tetap Sah Sepanjang Sesuai UU ASN
MK Pangkas Kewenangan Kapolri, Polisi Aktif Tidak Boleh Duduki Jabatan Sipil
Tersangka Kasus Ijasah Jokowi, Roy Suryo Cs Tidak Ditahan, Polda Metro Jaga Keseimbangan Proses Hukum
Polisi Pastikan Ledakan Bom di SMAN 72 Tidak Terkait Dengan Jaringan Teroris

Berita Terkait

Wednesday, 19 November 2025 - 15:14 WIB

Kapolda Ajak Potmas Jadikan Jakarta Rumah Besar Yang Damai Penuh Cinta

Tuesday, 18 November 2025 - 19:10 WIB

KPAI Apresiasi Langkah Luar Biasa Polri Ungkap Rekrutmen Anak oleh Jaringan Terorisme

Tuesday, 18 November 2025 - 01:47 WIB

Tindaklanjuti Putusan MK Soal Jabatan Sipil, Polri Bentuk Tim Pokja

Friday, 14 November 2025 - 01:09 WIB

Pakar Hukum: Penugasan Anggota Polri di Luar Institusi Tetap Sah Sepanjang Sesuai UU ASN

Friday, 14 November 2025 - 01:06 WIB

MK Pangkas Kewenangan Kapolri, Polisi Aktif Tidak Boleh Duduki Jabatan Sipil

Thursday, 13 November 2025 - 23:30 WIB

Tersangka Kasus Ijasah Jokowi, Roy Suryo Cs Tidak Ditahan, Polda Metro Jaga Keseimbangan Proses Hukum

Tuesday, 11 November 2025 - 20:25 WIB

Polisi Pastikan Ledakan Bom di SMAN 72 Tidak Terkait Dengan Jaringan Teroris

Monday, 10 November 2025 - 19:05 WIB

Tembak Hansip di Cakung Pakai Senpi Rakitan, Dua Begal Kini Terancam Hukuman Mati

Berita Terbaru