Polri Mutasi 1.255 Personel Jajaran Pati dan Pamen

Kamis, 13 Maret 2025 - 12:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Polisi Sandi Nugroho (Humas)

Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Polisi Sandi Nugroho (Humas)

JAKARTA–Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) kembali melakukan mutasi terhadap 1.255 personel pada jajaran perwira tinggi dan perwira menengah.

Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Polisi Sandi Nugroho dalam keterangannya di Jakarta, Kamis, mengatakan bahwa mutasi tersebut termuat dalam enam surat telegram yang diterbitkan pada 12 Maret 2025.

Enam surat telegram tersebut bernomor ST/488/III/KEP./2025, ST/489/III/KEP./2025, ST/490/III/KEP./2025, ST/491/III/KEP./2025, ST/492/III/KEP./2025, dan ST/493/III/KEP./2025.

Sandi mengatakan bahwa mutasi ini merupakan bagian dari penyegaran organisasi dan strategi penguatan kelembagaan.

“Mutasi ini merupakan hal yang wajar dalam dinamika organisasi Polri. Selain sebagai penyegaran, ini juga bagian dari pembinaan karier untuk meningkatkan profesionalisme anggota,” ucapnya.

Dari total 1.255 personel yang dimutasi, sebanyak 881 personel mendapat promosi jabatan, di antaranya terdapat dua perwira tinggi (pati) menduduki jabatan strategis di Mabes Polri, yaitu Irjen Polisi Anwar sebagai Asisten Sumber Daya Manusia Kapolri dan Irjen Polisi Suwondo Nainggolan sebagai Asisten Logistik Kapolri.

Lalu, terdapat 10 kepala kepolisian daerah (kapolda) yang baru ditunjuk, di antaranya adalah Brigjen Polisi Mardiyono sebagai Kapolda Bengkulu, Irjen Polisi Rusdi Hartono sebagai Kapolda Sulawesi Selatan, dan Irjen Polisi Nanang Avianto sebagai Kapolda Jawa Timur.

Polwan Kapolres

Kemudian, terdapat 57 polisi wanita (polwan) mendapatkan promosi jabatan dengan 10 polwan di antaranya menduduki posisi Kepala kepolisian resor (kapolres).

Beberapa nama yang menonjol, di antaranya adalah Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Kadek Citra Dewi sebagai Kapolres Jembrana Polda Bali, AKBP Veronica sebagai Kapolres Salatiga Polda Jawa Tengah, dan AKBP Heti Patmawati sebagai Kapolres Lampung Timur Polda Lampung.

“Polwan memiliki peran yang semakin strategis dalam kepemimpinan di Polri. Promosi ini menunjukkan bahwa Polri terus memberikan ruang bagi polwan untuk berkembang dan berkontribusi lebih luas,” kata Sandi.

Selain promosi, mutasi ini juga mencakup 74 personel berangkat pendidikan, 88 personel selesai pendidikan, 77 personel menjalani tugas khusus, 51 personel dikukuhkan dalam jabatan baru, dan 63 personel memasuki masa pensiun.

Sandi mengatakan bahwa mutasi ini merupakan bagian dari strategi Polri untuk memperkuat organisasi dan meningkatkan efektivitas kinerja di berbagai lini.

Dengan mutasi ini, diharapkan Polri semakin profesional, modern, dan terpercaya dalam menjalankan tugasnya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

“Kami ingin memastikan Polri tetap solid dalam menghadapi berbagai tantangan keamanan ke depan. Mutasi ini adalah bagian dari strategi memperkuat organisasi agar semakin profesional dalam melayani masyarakat,” tambahnya.(red)

Facebook Comments Box

Penulis : jeffri pinem

Sumber Berita : Antara

Berita Terkait

Kadiv Propram Polri: Tidak Ada Toleransi Terhadap Tindakan Eks Kapolres Ngada
Perbuatan Mantan Kapolres Ngada Melecehkan Anak Di Bawah Umur Cederai Rasa Kemanusiaan
Tegakkan Displin, Kapolda Metro Jaya Pecat Empat Anggota Terlibat Perzinahan dan Penipuan
Jelang Operasi Ketupat 2025, Polda Metro Jaya Cek Kesiapan Jalur Mudik
Kombes Latif: Penggunaan Sepeda Motor Saat Mudik Jadi Alternatif Terakhir
Polri Desak Kemendag Cabut Izin Perusahaan Produsen MinyaKita Curang
Eratkan Silaturahmi Dengan Warga, Kapolres dan Walikota Depok Tarawih Keliling di Masjid Al-Barkah
Beri Pelayanan Maksimal Kepada Pemudik, Polri Siapkan Hotline 110

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:38 WIB

Kadiv Propram Polri: Tidak Ada Toleransi Terhadap Tindakan Eks Kapolres Ngada

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:11 WIB

Perbuatan Mantan Kapolres Ngada Melecehkan Anak Di Bawah Umur Cederai Rasa Kemanusiaan

Kamis, 13 Maret 2025 - 12:59 WIB

Polri Mutasi 1.255 Personel Jajaran Pati dan Pamen

Rabu, 12 Maret 2025 - 14:00 WIB

Tegakkan Displin, Kapolda Metro Jaya Pecat Empat Anggota Terlibat Perzinahan dan Penipuan

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:24 WIB

Kombes Latif: Penggunaan Sepeda Motor Saat Mudik Jadi Alternatif Terakhir

Selasa, 11 Maret 2025 - 17:28 WIB

Polri Desak Kemendag Cabut Izin Perusahaan Produsen MinyaKita Curang

Selasa, 11 Maret 2025 - 11:59 WIB

Eratkan Silaturahmi Dengan Warga, Kapolres dan Walikota Depok Tarawih Keliling di Masjid Al-Barkah

Senin, 10 Maret 2025 - 20:51 WIB

Beri Pelayanan Maksimal Kepada Pemudik, Polri Siapkan Hotline 110

Berita Terbaru

Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Polisi Sandi Nugroho (Humas)

Kabar

Polri Mutasi 1.255 Personel Jajaran Pati dan Pamen

Kamis, 13 Mar 2025 - 12:59 WIB