Peringati Hari Pers Nasional ke-78, Wakapolda Metro Jaya Potong Tumpeng di Balai Wartawan

Monday, 12 February 2024 - 15:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JABAT ERAT : Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di Balai Wartawan Polda Metro Jaya, Senin (12-2-2024)/ Tampak Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suyudi Ario Seto menjabat erat tangan Ketua Forum Wartawan Polri Achmad Faruq (foto : Ist)

JABAT ERAT : Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di Balai Wartawan Polda Metro Jaya, Senin (12-2-2024)/ Tampak Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suyudi Ario Seto menjabat erat tangan Ketua Forum Wartawan Polri Achmad Faruq (foto : Ist)

JAKARTA–Kerja sama Polri dengan para wartawan adalah sebuah keharusan dalam rangka membangun kepercayaan publik dan mencegah konflik melalui pemberitaan.

Hal itu dikatakan Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suyudi Ario Seto saat silaturahmi dengan para wartawan yang tergabung dalam Forum Wartawan Polri (FWP) Polda Metro Jaya. Pada kesempatan yang sama juga digelar syukuran dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) ke-78 di Balai Wartawan Polda Metro Jaya, Senin (12/2/2024).

“Acara ini momentum untuk kita menjaga silaturahmi dan mengenal satu sama lain guna mencapai kualitas kinerja yang lebih baik ke depan,” ujarnya.

Brigjen Suyudi juga mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan media dan Selamat HPN 2024. Selama ini lanjut Suyudi, para wartawan sudah turut berkontribusi aktif dalam menjaga memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) dalam wilayah hukum Polda Metro Jaya.

“Semoga di antara kita, antara pena dan kamera rekan-rekan sekalian tetap dapat bersama-sama melakukan kolaborasi untuk melanjutkan kerja keras. Selalu dapat memberikan rasa kepercayaan dari masyarakat terhadap Polri, khususnya Polda Metro Jaya,” tuturnya.

Dijelaskan Brigjen Suyudi, pesta demokrasi tinggal menghitung hari, peringatan HPN yang mengusung tema ‘Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Menjaga Keutuhan Bangsa’, ini sangat cocok dengan situasi tahapan pemilu saat ini.

“Peran rekan-rekan media dalam tahapan pemilu juga tidak kalah penting. Saya mewakili Bapak Kapolda Metro Jaya mengapresiasi rekan media yang selalu berupaya untuk mewujudkan implementasi dan kemitraan bersama Polri dalam mendukung tugas kepolisian, khususnya mengawal lancar dan suksesnya Pemilu Damai 2024,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua FWP Achmad Faruq menyebutkan peran wartawan saat ini cukup vital untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat.

Dalam kesempatan itu, Faruq menyampaikan sebuah kata kata mutiara; “Tanpa kebebasan, pers bukan apa-apa, tanpa pers rakyat tidak mengetahui apa-apa”.

Acara HPN juga dihadiri sejumlah pejabat utama Polda Metro Jaya dan sejumlah wartawan dari beberapa media, baik cetak, televisi dan online.

HPN dirayakan setiap tanggal 9 Februari dan peringatan ini sekaligus dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia (HUT PWI).

Peringatan HPN diperingati setiap tanggal 9 Februari ditetapkan berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 5 tahun 1985. Keputusan tersebut ditandatangani oleh Presiden Soeharto pada 23 Januari 1985 (tom/ginting)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tren Belanja Online Gerus UMKM, Pengamat Minta Pemerintah Buat Regulasi
Catatan Kritis Ketua SETARA Institute: Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto Mengkhianati Reformasi 1998
Densus 88 AT Polri Ajak Sisiwi Madrasah Gelar Bootcamp Genpeace
ITW Desak Pemerintah Siapkan ‘‘Panggung Demokrasi’’
Meriahkan HUT TNI ke-80, Polres Depok Jajaran Bersama Kodim 0508 Depok Dendangkan “Selamat Ulang Tahun”-nya Jamrud
Sukseskan Program “Jaga Jakarta”, Kapolres Depok Ajak Tokoh Masyarakat Ikut Amankan Kota
Menyusuri Jalan Sudirman Tanpa Pengawal, ICPW Sebut Sikap “Agak Laen” Kapolda Metro Irjen Asep Layak Ditauladani
Jurnalis Diusir Saat Meliput HUT Polantas ke-70, Ketua JMP Protes

Berita Terkait

Wednesday, 5 November 2025 - 16:09 WIB

Gawat, BNN Mencatat Dalam Sehari 50 Orang Meninggal Akibat Narkoba

Wednesday, 29 October 2025 - 17:26 WIB

Tren Narkoba Baru Ketamine-Etomidate, Kapolri: Akan Ada Terobosan Hukum

Tuesday, 7 October 2025 - 16:39 WIB

Narkoba Bernilai Miliaran di Truk Jeruk, Aksi Tipu-tipu Tiga Pengedar Sabu Antar Provinsi Berakhir di Ruas Tol Jakarta-Cikampek

Tuesday, 30 September 2025 - 22:18 WIB

Tiga Bulan 2.318 Kasus Diungkap, Polda Metro Jaya Musnahkan Narkoba Bernilai Rp1,13 Triliun

Thursday, 25 September 2025 - 16:20 WIB

Sebulan Diintai, Polres Metro Depok Sita 78 Kg Ganja Kering Dari Tangan Enam Tersangka

Sunday, 21 September 2025 - 21:05 WIB

Polda Kalteng Gagalkan Penyelundupan 46,7 Kg Sabu Asal Malaysia

Monday, 28 July 2025 - 18:20 WIB

Sidang Tuntutan Terkait Narkoba Ditunda, Fariz RM: Saya Mengikuti Prosedur

Monday, 28 July 2025 - 18:09 WIB

Gagalkan Penyelundupan 30 Kg Sabu dari Malaysia, Ditres Narkoba Polda Sulteng Bekuk Tiga Kurir

Berita Terbaru

Peringatan bahaya narkoba  di Kampung Boncos, Kel. Kota Bambu Selatan, Kec. Palmerah, Jakarta Barat. (Kompas/RIMA WAHYUNINGRUM)

Stop Narkoba

Gawat, BNN Mencatat Dalam Sehari 50 Orang Meninggal Akibat Narkoba

Wednesday, 5 Nov 2025 - 16:09 WIB

SERTIJAB: Upacara serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat tinggi (Pati) dan menengah (Pamen) Polri di Rupattama Mabes Polri, Jakarta, Rabu (29/10/2025). 
(Humas Polri)

Kabar

Kapolri Pimpin Upacara Sertijab Pati dan Pamen Polri

Wednesday, 29 Oct 2025 - 22:49 WIB

Stop Narkoba

Tren Narkoba Baru Ketamine-Etomidate, Kapolri: Akan Ada Terobosan Hukum

Wednesday, 29 Oct 2025 - 17:26 WIB