Samsat Jakarta Selatan Prioritaskan Pelayanan Cepat dan Transparan

Monday, 24 November 2025 - 21:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, – Sistem Manunggal Satu Atap (Samsat) Jakarta Selatan terus melakukan inovasi guna meningkatkan pelayanan masyarakat dengan mengedepankan pelayanan cepat tepat dan transparan.

Kanit Samsat Jakarta Selatan, AKP Kharisma Arbita mengatakan, pihaknya berkomitmen meningkatkan pelayanan publik sesuai arahan dari pimpinan polri.

“Kami terus melakukan inovasi-inovasi pelayanan publik dengan cara meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat melalui inovasi dan tata kelola yang efisien,” kata AKP Kharisma kepada wartawan, Senin (24/11/25).

“Kami berupaya memberikan layanan terbaik untuk masyarakat agar setiap proses administrasi kendaraan dapat selesai dengan cepat, tepat dan tanpa kendala,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa pelayanan cepat dan transparan menjadi prioritas utama, sejalan dengan semangat Polri Presisi dalam memberikan kemudahan bagi wajib pajak kendaraan bermotor.

Samsat Jakarta Selatan juga berkomitmen akan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat khususnya wajib pajak.

“Kami terus melakukan evaluasi dan peningkatan agar masyarakat semakin nyaman dan percaya terhadap layanan kepolisian di bidang registrasi dan identifikasi kendaraan,” kata Kharisma.

Kanit lulusan Akpol 2013 itu menambahkan, pihaknya membentuk tim khusus untuk menerima keluhan dan komplain terkait pelayanan di Samsat Jakarta Selatan.

“Jika menemukan pelayanan yang kurang berkenan, masyarakat dapat menghubungi hotline di nomor 085713563565 atau timsus yang berjaga di gedung Samsat Jakarta Selatan,” imbuhnya.

Ia menyebut, dengan dukungan petugas yang profesional serta sistem pelayanan yang semakin modern, Samsat Jakarta Selatan berkomitmen menjaga kecepatan, ketepatan, dan keramahan sebagai standar utama pelayanan publik.**

Facebook Comments Box

Penulis : tra ginting

Berita Terkait

PLN dan Uni Eropa Bersinergi Kembangkan Infrastruktur Listrik Hijau untuk Dukung Target Net Zero 2060
Nikmati Program BPPL Yang Digagas Kementerian ESDM dan PLN, 100 Keluarga Prasejahtera di Fakfak Papua Barat Kini Merdeka Dari Kegelapan
Genggam Filosofi “Ain Ni Ain”, Perawat Asal Ujung Timur Negeri Verawati Fofid Bersinar di HKN ke-61
Pelayanan yang Cepat, Efisien dan Ramah di Satpas SIM Daan Mogot Tuai Apresiasi Warga
Polda Metro Sebut Almarhum Hansip Yang Sempat Duel dengan Begal di Cakung Sebagai “Pahlawan Lingkungan”
Maling Motor Yang Tembak Hansip di Cakung Diringkus Di Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni
Tren Belanja Online Gerus UMKM, Pengamat Minta Pemerintah Buat Regulasi
Catatan Kritis Ketua SETARA Institute: Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto Mengkhianati Reformasi 1998

Berita Terkait

Monday, 24 November 2025 - 21:07 WIB

Samsat Jakarta Selatan Prioritaskan Pelayanan Cepat dan Transparan

Tuesday, 18 November 2025 - 18:04 WIB

Nikmati Program BPPL Yang Digagas Kementerian ESDM dan PLN, 100 Keluarga Prasejahtera di Fakfak Papua Barat Kini Merdeka Dari Kegelapan

Friday, 14 November 2025 - 10:01 WIB

Genggam Filosofi “Ain Ni Ain”, Perawat Asal Ujung Timur Negeri Verawati Fofid Bersinar di HKN ke-61

Wednesday, 12 November 2025 - 22:34 WIB

Pelayanan yang Cepat, Efisien dan Ramah di Satpas SIM Daan Mogot Tuai Apresiasi Warga

Tuesday, 11 November 2025 - 14:09 WIB

Polda Metro Sebut Almarhum Hansip Yang Sempat Duel dengan Begal di Cakung Sebagai “Pahlawan Lingkungan”

Sunday, 9 November 2025 - 13:54 WIB

Maling Motor Yang Tembak Hansip di Cakung Diringkus Di Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni

Friday, 31 October 2025 - 16:36 WIB

Tren Belanja Online Gerus UMKM, Pengamat Minta Pemerintah Buat Regulasi

Monday, 27 October 2025 - 13:00 WIB

Catatan Kritis Ketua SETARA Institute: Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto Mengkhianati Reformasi 1998

Berita Terbaru