Pentolan Laskar Merah Putih H Agus Salim Dukung Polda, Tindak Tegas Ormas Yang Minta THR Secara Paksa

Tuesday, 2 April 2024 - 21:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Buka Puasa Bersama : Ketua Markas Daerah  (MADA) Laskar Merah Putih (LMP) DKI Jakarta H. Agus Salim (kiri) bersama Wakapolri Komjen Agus Adrianto dan Ketua Umum DPP Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu Jaya (GRIB Jaya), Hercules RM, tampak kompak saat berbuka puasa bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo  di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta, Selasa (02/04/2024)

Buka Puasa Bersama : Ketua Markas Daerah (MADA) Laskar Merah Putih (LMP) DKI Jakarta H. Agus Salim (kiri) bersama Wakapolri Komjen Agus Adrianto dan Ketua Umum DPP Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu Jaya (GRIB Jaya), Hercules RM, tampak kompak saat berbuka puasa bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta, Selasa (02/04/2024)

JAKARTA–Ketua Markas Daerah  (MADA) Laskar Merah Putih (LMP) DKI Jakarta H. Agus Salim mendukung Polda Metro Jaya (PMJ)  untuk menindak tegas oknum Organisasi Masyarakat (Ormas) yang memaksa meminta tunjangan hari raya (THR) kepada pelaku usaha.

Sebagai pimpinan wilayah DKI Jakarta H. Agus Salim juga sudah mengintruksikan seluruh anak buahnya di seluruh DKI Jakarta Jangan melakukan tindakan yang merusak citra LMP.

“Sebagai pimpinan daerah saya sudah pengingatkan anggota jangan coba coba memamfaatkan kesempatan untuk kepentingan pribadi,” kata H. Agus Salim disela sela acara buka puasa bersama dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri, Selasa (2/4/2024) malam.

Pihaknya lanjut Agus Salim meminta masyarakat atau pengusaha jika ada anggota LMP memaksa minta THR segera melapor. “Kami akan tindak tegas anggota kami yang ketahuan meminta THR kepada masyarakat atau pengusaha,” tegas.

Dikatakan H. Agus Salim, anggota LMP wilayah DKI Jakarta punya anggaran tersendiri untuk para anggota. Bahkan LMP DKI Jakarta setiap tahunnya selalu mengadakan santunan untuk anaknyatim dan fakir miskin.

Sebelumnya Polda Metro Jaya secara tegas menyatakan menindak jika ada oknum ormas yang meminta apalagi memaksa masyarakat atau pengusaha uang THR.

“Segera laporkan kepada pihak kepolisian terdekat, polres maupun polsek atau melalui call center 110 jika ada ormas yang memaksa meminta THR Ramadan maupun Idul Fitri,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi, Sabtu (30/3/2024).

Ade menekankan meminta THR secara paksa biasanya dilakukan dengan mengancam layaknya preman. Jika ada oknum ormas yang ketahuan meminta THR secara paksa akan ditindak tegas karena aksi tersebut termasuk perbuatan melawan hukum.

“Ormas meminta THR secara paksa, dengan cara mengancam dan cara premanisme, akan kami tindak tegas sesuai undang-undang yang berlaku. Tentunya hal tersebut tidak dibenarkan dan melawan hukum,” tegas Kombes Ade Ary.

Proses hukum dilakukan kepolisian sesuai dengan amanat Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto. Polda Metro Jaya tidak menoleransi aksi premanisme maupun upaya pemerasan menjelang Idul Fitri 1445 H. Kepolisian mengajak seluruh masyarakat ikut membantu melaporkan jika melihat ataupun menjadi korban.

Kapolda Metro Jaya Irjen Karyotobtelah memerintah kepada kapolres serta kapolsek jajaran, bila menerima aduan masyarakat terkait permintaan THR dengan unsur pemerasan dilakukan oleh oknum tertentu ataupun oknum ormas, segera tindak lanjuti dan tindak tegas.*

Facebook Comments Box

Penulis : Tommy

Editor : Tra Ginting

Berita Terkait

Tren Belanja Online Gerus UMKM, Pengamat Minta Pemerintah Buat Regulasi
Catatan Kritis Ketua SETARA Institute: Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto Mengkhianati Reformasi 1998
Densus 88 AT Polri Ajak Sisiwi Madrasah Gelar Bootcamp Genpeace
ITW Desak Pemerintah Siapkan ‘‘Panggung Demokrasi’’
Meriahkan HUT TNI ke-80, Polres Depok Jajaran Bersama Kodim 0508 Depok Dendangkan “Selamat Ulang Tahun”-nya Jamrud
Sukseskan Program “Jaga Jakarta”, Kapolres Depok Ajak Tokoh Masyarakat Ikut Amankan Kota
Menyusuri Jalan Sudirman Tanpa Pengawal, ICPW Sebut Sikap “Agak Laen” Kapolda Metro Irjen Asep Layak Ditauladani
Jurnalis Diusir Saat Meliput HUT Polantas ke-70, Ketua JMP Protes

Berita Terkait

Friday, 7 November 2025 - 13:16 WIB

Babak Baru Kasus Tudingan Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo Cs Jadi Tersangka

Monday, 3 November 2025 - 22:21 WIB

Pengemudi Ojol Tidak Menyangka Aksinya Memburu Pelaku Curanmor Diapresiasi Kapolda

Wednesday, 29 October 2025 - 15:15 WIB

Gelorakan Semangat “Jaga Jakarta”, Kapolda Minta Personil Bhabinkamtibmas Jadi Sahabat Warga

Monday, 27 October 2025 - 22:38 WIB

Terima Audiensi Pengurus PWI Pusat, Kapolri: Pers Mitra Strategis Polri, Sinergi Akan Terus Dikuatkan

Thursday, 16 October 2025 - 15:07 WIB

Gelar Silaturahmi Dengan Insan Pers, Kapolda: Hubungan Dengan Wartawan Bukan Sekadar Berbagi Berita

Sunday, 12 October 2025 - 17:03 WIB

DE JURE Soroti Penundaan Eksekusi Silfester: Abuse of Power dan Absennya Pengawasan

Thursday, 9 October 2025 - 18:14 WIB

Gebrakan Humanis Kapolda Metro, Setelah Membentuk Ojol Kamtibmas, Giliran Pedagang Kopi Keliling Diajak Jaga Jakarta

Wednesday, 8 October 2025 - 16:34 WIB

Ini Tuduhan Serius ! Tangani Kasus Pengeroyokan, IPW Sebut Polres Depok Hianati Peraturan Kapolri

Berita Terbaru

Peringatan bahaya narkoba  di Kampung Boncos, Kel. Kota Bambu Selatan, Kec. Palmerah, Jakarta Barat. (Kompas/RIMA WAHYUNINGRUM)

Stop Narkoba

Gawat, BNN Mencatat Dalam Sehari 50 Orang Meninggal Akibat Narkoba

Wednesday, 5 Nov 2025 - 16:09 WIB